MAKNA KEMISKINAN DALAM FILM PARASITE
Abstract
Film Parasite mengisahkan tentang sisi lain kehidupan Korea Selatan dimana masih terdapat jurang kesenjangan sosial yang sangat terlihat. Di korea, orang-orang berfikir penting memiliki rumah dan mobil yang bagus, mungkin itu sebabnya banjiha digambarkan potret kemiskinan yang menentukan siapa mereka.‘Parasite’ juga memberikan tanda dalam bentuk fisik yaitu “bau”. Bau seolah membuat inti yang diulang-ulang pada film, dalam film anak keluarga Park mendekat ke Kim dan mencium bau yang sama dengan Choong Sook yang notabennya pembantu dirumahnya yaitu suami Kim, Kim yang mencoba menghilangkan bau tersebut,dan anak perempuannya berkata “ini bau apartemen, baunya tidak akan hilang kecuali kita meninggalkan tempat ini”. Film Parasite adalah film yang menggambarkan hidup sebagai pengangguran, rumah yang sempit, lingkungan orang miskin yang berbicara dan berprilaku, hidup yang dikejar-kejar hutang. Meski kebutuhan pokok mereka terpenuhi, perbandingan ekonomi mereka membuat mereka dikategorikan dengan miskin relatif. Film Parasite membawakan pesan dalam komunikasi massa yaitu dengan menggambarkan kemiskinan di Korea Selatan seperti apa adegan,setting dan dialognya. Film merupakan salah satu media massa yang selain menjadi media hiburan bisa menjadi media komunikasi dan membuat masyarakat bisa sadar bahwa film mengajarkan sebuah pelajaran yang bisa membuka mata banyak orang.
Downloads
References
Cangara, Halfied. (2006). Pengantar Ilmu Komunikasi. PT Raja Grafindo Persada, Jakarta.
Creswell, John W. (2015). Penelitian Kualitatif & Desain Riset. Yogyakarta : Pustaka Pelajar
McQuail, D. (1994). Teori Komunikasi Massa. diterjemahkan oleh Agus Dharma dan Aminuddin Ram, Edisi Ke-2. Erlangga, Surabaya.Persada, G. Ardianto, Elvinaro. 2007. Komunikasi Massa Suatu Pengantar. Simbiosa Rekatama Media: Bandung
Prasetya, R. B. (2019). AUGMENTED REALITY ORGAN TUBUH MANUSIA SEBAGAI APLIKASI MEDIA PEMBELAJARAN BIOLOGI BERBASIS ANDROID (Doctoral dissertation, STIKOM Dinamika Bangsa Jambi).
Sugiyono. (2018). Metode Penelitian Kuantitatif,Kualitatif dan R&D. Bandung ; Alfabeta,cv.
Vera, N., & Arlena, W. M. (2015). Penerimaan Pemirsa Terhadap Aspek Religitainment Dalam Program Dakwah Islam di Trans TV dan Indosiar.




