Pengaruh Social Media Engagement Tiktok Terhadap Brand Image Somethinc
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konten pada Social Media Engagement TikTok terhadap Brand Image Somethinc. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan eksplanatif. Populasi penelitian mencakup followers aktif akun TikTok @somethinc yang berjumlah 3.245.000 pada tanggal 20 maret 2024 dengan sampel sebanyak 100 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas responden, yang terdiri dari 21% laki-laki dan 79% perempuan, memberikan respon positif terhadap Brand Image Somethinc berdasarkan dimensi Kekuatan, Kepentingan, dan Keunikan. Analisis data menunjukkan nilai rata-rata responden pada variabel Social Media Engagement sebesar 2,985 dan pada variabel Keputusan Pembelian sebesar 3,275. Hasil uji korelasi menggunakan SPSS menunjukkan bahwa Social Media Engagement TikTok memiliki pengaruh yang kuat terhadap Brand Image Somethinc dengan nilai korelasi sebesar 0,792. Koefisien determinasi sebesar 0,627 menunjukkan bahwa 62,7% variabel Brand Image dipengaruhi oleh Social Media Engagement, sedangkan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain. Hasil uji hipotesis menunjukkan bahwa t-hitung > t-tabel, yang berarti Ho ditolak dan Ha diterima, sehingga mengonfirmasi pengaruh signifikan antara Media Sosial TikTok terhadap Brand Image Somethinc. Kesimpulan penelitian menunjukkan bahwa meskipun terdapat respon positif secara keseluruhan, ada kelemahan dalam dimensi kontribusi pengguna yang perlu ditingkatkan melalui sistem penghargaan yang lebih efektif dan mekanisme umpan balik yang konstruktif. Untuk meningkatkan keterlibatan pengguna, platform media sosial perlu mengembangkan sistem penghargaan yang lebih baik, menyediakan umpan balik yang membangun, serta mengadakan kampanye atau program yang mendorong partisipasi aktif. Selain itu, meningkatkan kesadaran pengguna akan pentingnya kontribusi mereka dan membentuk komunitas khusus yang lebih terfokus dapat membantu pengguna merasa lebih dihargai. Penyesuaian algoritma juga diperlukan untuk memastikan tampilan kontribusi yang lebih adil dan merata. Implementasi langkah-langkah ini diharapkan dapat meningkatkan engagement dan memotivasi pengguna untuk lebih aktif berkontribusi, sehingga membawa dampak positif bagi platform dan komunitas secara keseluruhan.
Downloads
References
Databoks. (2024, Maret 01). Ini Media Sosial Paling Banyak Digunakan di Indonesia Awal 2024. Diakses pada 3 Maret 2024, dari https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2024/03/01/ini-media-sosial-paling-banyak-digunakan-di-indonesia-awal-2024
Lestiani, X. & Widiasanty, G. (2022). Pengaruh Promosi pada Media Sosial TikTok terhadap Brand Awareness Tiket.com, 8(1).
Nasrullah, Rulli. (2015). Media Sosial: Perspektif Komunikasi, Budaya dan Sosioteknologi. Bandung: Simbiosa Rekatama Media
Nasrullah, Rulli. (2017). Media Sosial: Perspektif Komunikasi, Budaya dan Sosioteknologi. Bandung: Simbiosa Rekatama Media
Pratiwi, ARelations Kopi Kenangan dalam Membangun Brand Awareness. Profit: Jurnal Manajemen, . A., Sianturi, N., Sandi, S. P. H., & Hidayaty, D. E. (2023). Strategi Marketing Public Bisnis Dan Akuntansi, 2(3), 141-151.
Prosenjit, G., & Anwesan, G. (2021). An Unusual Case of Video App Addiction Presenting as Withdrawl Psychosis. International Journal of Recent Scientific Research, 12(1), 40455-40457. https://doi.org/10.24327/URSR
Rahmasari, H. & Lutfie, I. H. (2020). Efektivitas Pemasaran Media Sosial Instagram Terhadap Brand Awareness Pada Aplikasi Edulogy Di Bandung Tahun 2019 Effectiveness of Instagram Social Media Marketing on Brand Awareness in Edulogy Applications in 2019. 6(1), 14–19.
Ruslan, Rosady. (2016). Manajemen Public Relations & Media Komunikasi: Konsepsi dan Aplikasi. Jakarta: Rajawali Pers.
Samsiah, S. N., Zahrany, M. N., Amajida, F., Perbawasari, S., & Anisa, R. (2023). Pull Strategy Marketing Public Relations PT Gramedia Asri Media dalam Menarik Perhatian Publik terhadap Produk. Jurnal Administrasi Bisnis Terapan (JABT), 6(1), 1.
Tjiptono. (2018). Pengaruh Harga dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Pada Produk Samsung Galaxy Young S 6310 (Studi Kasus Pada Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Surakarta). (Skripsi Sarjana, Universitas Muhammadiyah Surakarta).
Widada, C. K. (2018). Mengambil Manfaat Media Sosial dalam Pengembangan Layanan. Journal of Documentation and Information Science, 2(1), 23–30.